Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ?

Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ? - Hallo sahabat Semua Tentang Android, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ?, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel aplikasi, Artikel Xiaomi, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ?
link : Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ?

Baca juga


Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ?

Bila anda salah satu pemakai smartphone merek Xiaomi dan pada deretan pengelola aplikasi ada nama 'msa', apa fungsinya dan apakah benar bisa menghilangkan iklan yang biasa muncul di browser bawaan ponsel atau di bilah Notifikasi ?.

Fungsi aplikasi MSA di HP Xiaomi

Di beberapa forum pengguna smartphone Xiaomi banyak yang menanyakan apa itu aplikasi MSA beserta fungsinya. Biasanya pertanyaan muncul kala pemilik Xiaomi ingin menghilangkan iklan yang selalu muncul di beberapa aplikasi buatan Xiaomi dan bilah papan notifikasi. Padda kahirnya banyak tips yang menyarankan agar menghapus 'MSA' dari sistem supaya iklan tidak muncul lagi.

Namun pada beberapa pengguna yang masih awam tentang sistem Android pastinya bingung bagaimana cara menghilangkan serta menonaktifkan aplikasi MSA secara permanen.

Apa itu MSA di Smartphone Xiaomi ?


MIUI Syatem Ads adalah kepanjangan dari msa, dimana dari namanya saja anda sudah bisa menebak kalau fungsinya akan berkaitan dengan pengelolaan iklan di sistem Xiaomi.

Aplikasi msa itulah yang menjadi pemicu adanya iklan muncul pada Ponsel Xiaomi berupa Push Notification dan muncul di bilah papan pemberitahuan.

Tentu anda bisa mencoba melakukan klik pada salah satu iklan yang muncul. Nantinya halaman browser bawaan Bawaan Xiaomi akan terbuka dan menampilkan konten advertising tersebut.

Di HP Lenovo, Samsung, Vivo, OPPO dan beberapa lainnya tidak ada aplikasi MSA. Jadi memang asi buatan Xiaomi untuk meng-handele Konten advertising yang bakal dimunculkan ke MIUI Sistem.

Baca Juga :

Bisakah Aplikasi MSA dihapus ?



Jawabannya bisa tidak dan iya. Syarat untuk melakukan uninstall atau membuang permanen aplikasi MSA yaitu pengguna Xiaomi harus berada di akses Root system.

Jadi tanpa melakukan root, maka opsi untuk uninstall MSA tidak bisa dilakukan, karena bila anda melihat di setelan aplikasinya tanda "copot" dinonaktifkan.

Dan jangan sembarangan memutuskan untuk menghapus file aplikasi MSA karena bahayanya ada aplikasi lain yang tidak bisa berjalan kalau tidak menjalankan runtime dari MSA.

Namun dari beberapa pengalaman pengguna HP Xiaomi yang berhasil menghilangkan iklan di ponselnya dengan cara mencopot aplikasi MSA tidak ditemui masalah yang berarti.

Bila anda memang HP Xiaomi anda sudah dalam kondisi Root, tanpa mencopot MSA -pun bisa, hentikan atau nonaktifkan saja dari menu Pengelola aplikasi.

Dan bagi anda yang ingin mencoba membuang aplikasi MSA maka keputusan melakukan root Xiaomi jadi wajib. Banyak tool Root yang bisa ditemui di beberapa situs dan forum dengan berbagai kelebihannya.

Namun bila HP Xiaomi masih dalam masa garansi, lebih baik urungkan dulu melakukan root sistem karena klaim garansi ponsel akan hangus bila sudah di-root.

Cara Memunculkan Aplikasi MSA Xiaomi

Dalam settingan bawaan pabrik, Karena MSA tidak dimunculkan di halaman menu karena bekerja pada latar belakang sistem, dan bila anda cari di menu kelola Aplikasi tidak akan mendapati nama MSA tersebut.

Untuk melihat dan memunculkan daftar aplikasi yang disembunyikan sistem yang tujuannya supaya tidak dibuat main-main oleh penggunanya, bisa melalui cara seperti di bawah ini:

1. Buka Setelan Xiaomi dan masuk ke menu Kelola Aplikasi

memunculkan MSA di Xiaomi

2. Untuk memunculkan aplikasi MSA yang tersembunyi, klik pada tanda titik Tiga di pojok Kanan atas, kemudian pilih "Tampilkan semua Apl"

3. Nantinya bila anda Scroll ke bawah daftar aplikasinya akan muncul Nama MSA dengan ikon robot ijo android.

4. Masuk ke dalamnya, dan anda bisa melihat kalau tombol "Nonaktifkan" samar-samar berarti tidak bisa difungsikan.

Detail msa di Xiaomi

5. Tombol "Paksa Henti" aktif dan bisa ditekan, namun meskipun sudah kita hentikan, saat ponsel di restart atau di muat ulang, aplikasi MSA akan kembali aktif otomatis.

Demikianlah penjelasan singkat tentang arti dan fungsi MSA di Xiaomi. Dan bila anda ingin mencopot pemasangan Aplikasi tersebut, maka root sistem terlebih dahulu. Semoga ulasan diatas bermanfaat, terima kasih.


Demikianlah Artikel Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ?

Sekianlah artikel Dari Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ? dengan alamat link https://semuatentangandroi.blogspot.com/2019/07/fungsi-aplikasi-msa-di-hp-xiaomi-dan.html

Post a Comment for "Fungsi Aplikasi MSA di HP Xiaomi dan Apa Bisa Dihapus ?"